Eropa 8 Hari 7 Malam (Day 4)

Cerita sebelumnya disini

Selamat pagi Firenze, pagi ini kami akan bersiap-siap pergi ke Venice menggunakan kereta dari Stasiun Firenze ke Venezia Mestre, jadwal kereta kami berangkat jam 9.55 LT karena itu kami sempatkan jalan-jalan sekitar hostel sebelum check out. Jam 7.00 LT kami mulai berjalan-jalan sekitar hostel, kota Firenze memiliki bangunan klasik khas romawi kuno dan jalanan yang sempit dan kalau kalian penggemar sepakbola Iltalia kalian pasti tau klub sepakbola yang bermarkas di kota Firenze, Yup benar nama klubnya adalah Fiorentina.




Jam 8.30 LT kami kembali ke hostel untuk check out dan pergi ke Statiun Firenze dengan berjalan kaki tapi sebelum stasiun kami mampir ke McD yang dekat stasiun untuk sarapan. Kami memesan menu pancake dan omelette seharga 5 euro, selesai santap pagi kami langsung ke stasiun dan menunggu boarding kereta yang menuju Stasiun Venezia Mestre. Kami sudah memesan tiket dari Jakarta disini. Sekitar jam 9.55 LT kereta yang kami tumpangi mulai berangkat.




Perjalanan dari Firenze ke Venice membutuhkan waktu sekitar 2 jam menggunakan kereta, di dalam kereta dan juga bus yang ada di eropa tersedia wi-fi termasuk kereta yang kami tumpangi ini. Sekitar jam, di dalam semua kereta yang kami tumpangi ada pemeriksaan karcis memakai system barcode. Jadi jangan sesekali tidak membeli karcis ya hehehe.
 
Waktu tempuh 2 jam sampailah kami di Stasiun Venezia Mestre, kami pun turun di stasiun tersebut namun sayangnya tujuan utama kami ke pulau Venice itu ternyata ada di Stasiun Venezia Santa Lucia bukan di Stasiun Venezia Mestre yang terletak di daratan Venice, masih ada satu stasiun lagi dari Stasiun Venezia Mestre ke Stasiun Venezia Santa Lucia yang terletak di kepulauan Venice. Jadi kamipun membeli tiket kereta ke Stasiun Venezia Santa Lucia seharga 1.25 euro. Ternyata di dalam kereta tidak ada pemeriksaan karcis dan pada saat turun di Stasiun Venezia Santa Lucia pun tidak ada pemeriksaan karcis juga jadi kalau mau main curang pun bisa dengan tidak membeli tiket atau walaupun tiket kita cuma sampai di Stasiun Venezia Mestre tapi turun di Stasiun Venezia Santa Lucia pun bisa saja hahaha tapi jangan dilakukan ya karena itu curang hehehe.
 
Dari stasiun Venezia Santa Lucia kami langsung menuju hotel tempat kami menginap, nama hotel tempat kami menginap adalah Universo Nord Hotel, lokasinya sangat dekat dari stasiun hanya sekitar 200 meter. Sampai di hotel kami langsung check in, beberes di kamar untuk memisahkan barang-barang yang ditinggalin dan yang dibawa untuk berjalan-jalan di kepulauan Venice. Hari ini kami berencana untuk berkeliling kepualaun dengan berjalan kaki menikmati kota terapung yang katanya akan tenggelam hehehe.


 




 











Sore hari kami kembali ke hotel untuk mandi dan istirahat sejenak dan kami berencana akan keluar malam lagi. Menikmati malam di Venice biar kayak orang-orang romantic gitu hahaha apasih.



 
Jalan malam di Venice tidak lama karena kami kecapekan dan memutuskan untuk kembali ke hotel untuk istirahat besok kami akan terbang ke Paris sore harinya jadi besok pagi ada waktu untuk jalan-jalan lagi di Venice. Petualagan hari keempat kami telah usai dan bersiap untuk tidur hehehe.
 
Cerita selanjutnya disini

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Hong Kong 4 Hari 3 Malam (Day 1)

Eropa 8 Hari 7 Malam (Day 6)

Hong Kong 4 Hari 3 Malam (Day 2)